Dodi Sudenda, Sp. MM.

Lahir di Sukabumi, 21 Juni 1960. Menyelesaikan pendidikan dasar di SD Negeri Bojong Genteng Sukabumi tahun 1974 dan SMP Negeri Jampang Kulon Sukabumi tahun 1977. Setelah itu, melanjutkan pendidikan di Sekolah Usaha Perikanan Menengah (SUPM) Negeri Bogor tahun 1977-1981. Setamat dari SUPM Negeri Bogor, menjadi supervisor pada proyek UNDP di Subang. Tahun 1986 menjadi PPS (Penyuluh Perikanan Spesialis) di SPHB Bimas Kabupaten Dati II Subang. Dari tahun 1992 hingga 2002 menjadi Kepala Unit Pengembangan Budi Daya Air Tawar (UPBAT) Sukamandi, Subang. Tahun 2003 hingga sekarang menjadi Kepala Subbagian Tata Usaha di Balai Pengembangan Budi Daya Air Tawar (BPBAT), Sukamandi, Subang.

Tahun 1991 menyelesaikan studi D3 di Akademi Penyuluhan Perikanan (APP) Bogor. Selanjutnya, tahun 1995 penulis menyelesaikan S1 di Universitas Bandung Raya (UNBAR). Pada tahun 2003 menyelesaikan program S2 Magister Manajemen di Jakarta. Selain menjadi tutor pada program pendidikan D3 UT Akademi Penyuluhan Pertanian (APP) wilayah Subang, ia juga aktif menjadi instruktur pada pelatihan petugas dan petani ikan air tawar (patin, lele, ikan mas, dan labi-labi).

Related Post