Edwina Rahmayanti lahir di Semarang pada 26 Oktober 1958. Ia menyelesaikan pendidikan di Jurusan Agribisnis, IPB pada tahun 1981. Pada tahun 2000 melanjutkan pendidikan di jurusan Bisnis Administrasi di Institut Pengembangan Wiraswata Indonesia (IPWI).
Perempuan yang kini menekuni dunia herbal ini pernah bekerja di lembaga keuangan Orix Indonesia Finance, bekerja sama dengan PBF Pembimbing Farma Husada, HPA, Ayurveda-Amsar Ltd., IHC, dan Kampoeng Herba. Salah satu anggota dan pengurus Asosiasi Pengobat Tradisional Ramuan Indonesia (ASPETRI) ini juga menekuni iridology dan metode penyembuhan alternatif.
Sekarang ia aktif mengelola Klinik Iridology & Terapi Herba serta menjadi konsultan kesehatan, iridologis, dan herbalis di beberapa klinik lain.
Pengobatan dengan Alfalfa dan pemeriksaan Iridologi: JI. Segitiga Selatan No. 4, Pesanggrahan,
Jakarta Selatan 12270 Telp. 021-70070752, 7361366 HP. 0813 824 84111
Bukunya yang diterbitkan AgroMedia Pustaka:
– Taklukkan Penyakit dengan Klorofil Alfalfa