Penulis: Feily & Bagus Harianto
Ukuran: 15 x 23 cm
Tebal: viii + 84 hlm
Penerbit: AgroMedia Pustaka
ISBN: 979-006-403-9
Harga: Rp30.500,-
Nama itik raja mungkin masih terdengar asing di telinga Anda. Padahal, itik hasil silangan antara itik mojosari dan itik alabio ini tengah ramai dibudidayakan. Alasannya tidak lain karena itik raja memiliki segudang keunggulan dibandingkan dengan jenis itik pedaging lainnya. Waktu panen yang lebih cepat dengan tekstur daging yang lebih padat menjadikan itik ini begitu diidolakan oleh para peternak. Buku ini sengaja dihadirkan untuk memberikan informasi lebih lengkap tentang itik raja. Dari ciri fisik, ragam keunggulan, sistem perkandangan, cara pemeliharaan, aplikasi pakan, hingga analisis usaha dipaparkan secara jelas dan bernas dalam buku ini. Selamat membaca dan mempraktikkan ilmunya!