Dengan banyaknya jenis ikan ini, maka tak heran jika setiap daerah di Nusantara memiliki menu andalan berbahan dasar ikan yang merupakan ciri khas suatu daerah.
Sebut saja gulai kepala kakap yang merupakan ciri khas dari Sumatera Barat, gabus pucung dari Jakarta, cakalang garo dari Sulawesi Utara, atau pesmol gurame dari Jawa Barat.
Kini, untuk bisa menikmati masakan ikan dari berbagai daerah di Indonesia itu, Anda tak perlu jauh-jauh pergi ke tempat asal masakan tersebut. Cukup dengan membuka buku Menu Favorit Keluarga Nusantara Masakan Ikan yang diterbitkan AgroMedia Pustaka, Anda sudah bisa membuatnya sendiri di rumah.
Buku yang ditulis oleh Widya Rahayu ini berisi 21 resep masakan ikan dari berbagai daerah di Indonesia. Mulai dari Nanggroe Aceh Darussalam, Sumatera, Kepulauan Riau, Jawa, Bali, Kalimantan, hingga Sulawesi.
Penasaran dengan rasanya? Tunggu apalagi, segera saja pilih resepnya, olah ikannya, dan nikmati bersama keluarga tercinta.
Selamat mencoba!