Menguasai bahasa Inggris merupakan kekayaan dan keistimewaan bagi pemiliknya, sebab ia adalah salah satu bahasa internasional yang dipakai banyak orang. Satu-satunya bahasa yang paling populer digunakan dalam banyak hal. Maka, bahasa Inggris selalu dipelajari di berbagai sekolah resmi di seluruh dunia.
Terlebih dengan tuntutan globalisasi yang notabene berbasis bahasa inggris, kebutuhan akan penguasaan bahasa Inggris sangat penting dan mendesak. Dunia komputer, internet, media, dan berbagai transformasi ilmu pengetahuan banyak sekali menggunakan bahasa Inggris. Maka, jika kita tidak memiliki kemampuan bahasa Inggris sedikit pun, tentu kita akan ketinggalan berbagai hal.
Sementara itu, zaman semakin bergulir dan masa depan berada di tangan para anak muda yang akan memegang peranan penting dalam setiap sektor kelak. Jika para anak tidak dibekali berbahasa Inggris, tentu mereka telah kehilangan media dalam berinteraksi dengan peradaban yang sedang berkembang. Mereka akan ketinggalan lebih banyak dalam dunia informasi dan teknologi.
Dengan demikian, kita sangat perlu untuk mempersiapkan generasi penerus, yakni anak-anak kita dengan membekali mereka bahasa Inggris sedini mungkin. Melalui cara ini, generasi penerus akan memiliki media yang bisa digunakan dalam menjalani interaksi dengan dunia internasional.
Namun memang, mengajarkan anak berbahasa Inggris perlu menggunakan metode khusus yang disenangi anak. Kondisi anak masih terlalu lemah jika disajikan materi-materi bahasa Inggris yang biasa digunakan untuk orang dewasa. Pada masa ini, kita hanya perlu mengenalkan aneka kosakata, bilangan, dan serangkaian penulisan dan pelafalannya.
Tujuan dari metode ini, agar anak memiliki daya nalar yang kuat dalam berbahasa Inggris sebelum menginjak fase pembelajaran selanjutnya pada level yang lebih tinggi. Selain itu, agar motorik dan IQ anak lebih terasah, baik dalam berbahasa Inggris maupun dalam aktivitas otak kanannya.
Buku “Asyik Bermain & Belajar Bahasa Inggris” karya Dicky Reza ini menjadi alternatif tepat bagi anak dalam belajar bahasa Inggris secara menyenangkan. Selain itu, Anda juga akan lebih mudah mengajarkannya, sebab sudah dikonsep sedemikian rupa sehingga efektif dalam mencapai sasaran pembelajaran bahasa Inggris.
Melalui buku yang diterbitkan AgroMedia Pustaka ini, anak Anda akan menikmati seluruh materinya laksana mereka bermain. Sebab, konsep penyusunan buku ini menggunakan teknik permainan secara edukatif. Misalnya, dimulai dengan mengenal kosakata berupa benda yang sering dijumpai di sekitar anak-anak.
Selain itu, juga menampilkan banyak jenis games, seperti pengenalan huruf, angka, warna, bentuk, waktu, hingga cerita pendek. Anda dan anak Anda atau pelajar akan mendapatkan suasana belajar yang inteaktif dan fun.
Selamat belajar!