Prinsip teknis agar seseorang sukses dalam usaha penetasan sebenarnya sangat sederhana. Pelaku penetasan harus bisa mengondisikan mesin tetas seperti keadaan alami induk ayam yang sedang mengerami telur. Kondisi tersebut meliputi kestabilan suhu, kelembapan, dan ventilasi. Sikap disiplin dalam memutar telur juga sangat diperlukan agar kestabilan posisi kuning telur terjaga dari pengaruh gravitasi bumi. Jika kestabilan […]
Category Archives: utama
Antibiotik sering diandalkan untuk membidik penyakit infeksi tanpa melukai penderitanya. Karenanya, antibiotik mendapatkan julukan “peluru ajaib”. Obat ini merupakan segolongan senyawa sintetis yang memiliki kemampuan menekan atau menghentikan proses biokimiawi di dalam suatu organisme, khususnya proses infeksi bakteri. Sedangkan, penyakit yang ditimbulkan oleh virus tidak dapat diatasi dengan antibiotik.
Bisnis penggemukan sapi potong dapat mendulang untung besar dalam waktu cepat. Bayangkan, hanya dalam waktu tiga bulan, peternak sudah bisa menjualnya kembali dan mendapatkan keuntungannya. Terutama, jika dijual pada hari raya Idul Fitri dan Idul Adha, keuntungannya lebih besar lagi. Pasalnya, permintaan sapi melonjak tinggi seiring kebutuhan hewan untuk konsumsi daging dan hewan kurban.
Kebutuhan sapi potong di Indonesia, dari tahun ke tahun terus meningkat. Sementara ketersediaan sapi lokal siap potong belum mencukupi kebutuhan pasar. Karenanya, pemerintah harus menutupi kekurangan tersebut dengan sapi impor. Tentu peluang usaha yang besar ini sangat disayangkan jika tidak dimanfaatkan oleh para peternak. Dalam upaya ini, pemerintah juga mendorong peternak untuk menggalakkan peternakan […]
Apakah Anda tahu penyakit yang mendapatkan julukan sudden death? Iya, hipertensi. Penyakit ini merupakan si pembunuh mendadak yang bisa mengakibatkan penderita mengalami kematian secara tiba-tiba. Telah banyak kasus kematian para penderita hipertensi, padahal dalam kondisi terlihat bugar. Bahkan, kematian ini bisa terjadi ketika sedang beraktivitas, seperti menyetir mobil, berolahraga, dan bekerja. Apakah penyebabnya?
Diabetes melitus tipe-2 merupakan suatu abnormalitas sistem “hormon insulin” yang ditandai dengan kadar gula darah tinggi melebihi nilai normal. Kadar gula darah yang tinggi mengakibatkan berbagai komplikasi organ tubuh, baik terjadi secara akut atau kronis. Buruknya pengendalian diabetes dapat menimbulkan komplikasi kronik diabetes yang lebih cepat. Selanjutnya, komplikasi diabetes dapat menurunkan kualitas hidup, bahkan mengurangi […]
Peningkatan kolesterol LDL dalam tubuh disinyalir menjadi salah satu penyebab pembunuh nomor satu di dunia. Pasalnya, si kolesterol jahat ini menjadi pemicu beberapa penyakit mematikan, terutama penyakit jantung dan hipertensi. Kadar kolesterol tinggi dihitung ketika nilai kolesterol darah meningkat di atas nilai normal, yaitu >240 mg/dL. Efeknya akan terjadi penyumbatan pembuluh darah pada jantung dan […]
Membuat menu masakan yang bervariasi itu memang tidak mudah. Terkadang, kita terkendala dengan resep masakan yang itu-itu saja, sehingga membuat anggota keluarga menjadi bosan.
Budi daya tanaman secara organik merupakan salah satu solusi di tengah kecemasan masyarakat terhadap bahaya pestisida dan pencemaran lingkungan. Sistem pertanian organik telah menjadi alternatif penting dalam menghasilkan pangan dan lingkungan yang sehat. Hasil produksi pertanian organik, ternyata lebih bermutu dibandingkan dengan hasil sistem budi daya konvensional. Selain rasanya lebih enak, juga daya simpannya lebih […]
Domba memiliki hari momen istimewa bagi umat Islam, yaitu pada hari raya Idul Adha. Tidak terkecuali juga menjadi berkah yang menguntungkan bagi peternak domba. Pada hari raya Idul Adha, keuntungan bersih dari menjual seekor domba mencapai Rp100.000—Rp300.000/ekor. Sementara sebuah peternakan besar mampu menjual hingga 2.000 ekor domba setiap momen ini. Tentunya tergambar besarnya keuntungan […]