Berdasarkan penelitian kedokteran modern, terbukti buah, sayur, dan tanaman herbal memiliki manfaat atau khasiat dalam pengobatan dan kesehatan. Tidak heran beberapa jenisnya telah lama digunakan sebagai bahan pengobatan sejak zaman Romawi dan Mesir kuno. Keampuhannya sudah lama terbukti, bahkan mampu mengobati berbagai penyakit berat dan mematikan seperti kanker, jantung, dan diabetes. Uniknya lagi, dalam banyak kasus, obat alami tersebut mampu menyembuhkan penyakit-penyakit yang sangat sulit ditangani dengan pengobatan modern.
Kenapa buah, sayur, dan tanaman herbal memiliki khasiat sedahsyat itu? Beberapa jenis tanaman memiliki berbagai senyawa aktif, di antaranya berfungsi sebagai antikanker, antidiabetes, anti-peradangan, antimikroba, dan antioksidan. Sebut saja misalnya, bawang dayak yang mendapatkan julukan umbi ajaib. Khasiatnya mampu mengobati kanker, penyakit jantung, diabetes, hipertensi, hiperkolesterol, dan berbagai penyakit lainnya. Pasalnya, di dalamnya terdapat berbagai senyawa aktif naphtoquinonens dan turunannya, seperti elecanacine, eleutherine, eleutherol, dan eleuthernone. Juga ditemukan kandungan alkaloid, saponin, triterpenoid, steroid, glikosida, tanin, fenolik, dan flavonoid.
Bahkan, cabai yang selalu akrab dengan hidangan kita sehari-hari, ternyata kaya khasiat. Si pedas ini mengandung zat capsaicin yang bermanfaat sebagai antikanker. Zat ini banyak digunakan oleh dunia farmasi, karena selain ekonomis, juga memiliki khasiat untuk berbagai jenis pengobatan. Di antaranya sebagai bakterisida, fungisida, antiseptik, analgesik, haemolitik, sedatif, dan stimulan untuk obat sakit perut. Manfaat lainnya, senyawa capsaicin juga dapat menjaga darah tetap encer dan mencegah terbentuknya lemak pada pembuluh darah. Karena itu, orang yang senang mengonsumsi cabai akan memiliki risiko lebih kecil untuk terserang stroke, jantung koroner, dan impotensi.
Ada juga dari jenis buah yang digemari masyarakat, seperti buah avokad dan melon. Keduanya memiliki manfaat menjaga kesehatan jantung. Asam lemak pada avokad mampu menurunkan kadar lemak jahat (LDL) dalam tubuh. Sedangkan pada buah melon, kandungan kaliumnya yang tinggi dapat menjaga tekanan darah sehingga jantung dapat bekerja lancar dan sehat. Dalam kedua jenis buah ini, masih ada beberapa zat lainnya yang sama-sama berkhasiat besar untuk kesehatan, seperti karotenoid, vitamin, serat, dan asam folat.
Kesimpulannya, jika kita tahu, ternyata berobat dan menjalani hidup sehat itu mudah. Pasalnya, banyak sumber pengobatan dan kesehatan terdapat di dapur kita sendiri dengan harga yang sangat terjangkau. Dengan mengonsumsinya dalam komposisi tertentu, Anda dapat merasakan manfaatnya dengan baik sehingga Anda dapat hidup sehat dan bebas penyakit. Ingin tahu lebih dalam lagi tentang manfaat dan kandungan buah, sayur, dan tanaman herbal ini? AgroMedia Pustaka telah menerbitkan buku seri “The Miracles” yang terdiri dari tiga judul buku.
1. The Miracle of Herbs yang ditulis oleh Dr. Prapti Utami dan Desty Ervira Puspaningtyas, S. Gz.
Membahas kandungan dan manfaat pengobatan dari 30 tanaman herbal ajaib sebagai penakluk aneka penyakit. Dilengkapi 157 ramuan herbal.
2. The Miracle of Vegetables yang ditulis oleh Farah Rizki, S.Gz.
Membahas keajaiban 30 sayuran untuk mencegah dan mengatasi aneka penyakit yang dilengkapi 52 resep olahan sayuran.
3. The Miracle of Fruits yang ditulis oleh Desty Ervira Puspaningtyas, S.Gz.
Membahas keajaiban 30 buah untuk mencegah dan mengatasi aneka penyakit yang dilengkapi 90 resep olahan buah.