Waspada dengan Kanker Servick, dan Kenali Jenisnya

Badan kesehatan dunia, WHO, mencatat lebih dari satu juta perempuan terpapar kanker servik. Kanker yang mengawatirkan kaum hawa ini disebabkan oleh virus HPV. Virus yang biasanya ditularkan saat berhubungan seksual. Beberapa gejala akibat virus ini, di sekitar leher rahim (servik) berlendir, sakit di bawah perut, dan tumbuhnya tumor.

Sebenarnya, penyakit kanker ini kini sudah bisa disembuhkan. Dengan catatan, gejala kankernya sudah terdeteksi sejak dini. Untuk mendiagnosis kanker serviks, dokter biasanya menyarankan untuk melakukan beberapa pemeriksaan berikut.

  1. Pap smear dilakukan pengambilan cairan vagina untuk diperiksa. Tes paps smear dilakukan setiap tiga tahun sekali. Dan dilakukan oleh perempuan di atas usia 21 tahun.
  2. Colposcopy atau teropong leher rahim (serviks).
  3. Biopsi, pengambilan sampel jaringan serviks untuk

dilakukan pemeriksaan oleh ahli patologi.

  1. Tes penanda tumor SCC.
  2. Pemeriksaan panggul.

Informasi pemeriksaan dan tes di atas digunakan untuk mengetahui ukuran tumor, seberapa jauh tumor telah berkembang, dan penyebaran tumor kelenjar getah bening atau organ lain (metastasis).

 

BACA JUGA Keladi Tikus; Ampuh Melawan Kanker Payudara dan Serviks

 

Stadium Kanker Serviks

Sekitar delapan dari sepuluh jenis kasus kanker serviks adalah karsinoma sel skuamosa (sel-sel yang menutupi permukaan serviks) dan sisanya adalah adenokarsinoma (dimulai pada sel-sel kelenjar yang membuat lendir).

Penentuan stadium pada pasien kanker serviks sangat penting. Hal ini berkaitan dengan jenis pengobatan dan prospek pemulihan yang akan dilakukan. Adapun stadium kanker serviks sebagai berikut.

 

Stadium O

Kanker serviks stadium 0 biasa disebut karsinoma in situ. Sel abnormal hanya ditemukan di dalam lapisan serviks.

 

Stadium I

Kanker hanya ditemukan pada leher rahim.

 

Stadium II

Kanker yang telah menyebar di luar leher rahim, tetapi tidak menyebar ke dinding pelvis atau sepertiga bagian bawah vagina.

 

Stadium III

Kanker yang telah menyebar hingga sepertiga bagian bawah vagina. Mungkin telah menyebar ke dinding panggul dan atau telah menyebabkan ginjal tidak berfungsi.

 

Stadium IV

Kanker telah menyebar ke kandung kemih, rektum, atau bagian tubuh lain, seperti paru-paru, tulang, dan hati.

 

Tahapan Perkembangan Kanker Serviks

Perkembangan kanker serviks dimulai dari tumbuhnya sel abnormal di sekitar leher rahim (lihat gambar di bawah ini, tahap awal, tahap tengah, dan tahap akhir).

Di sekitar leher rahim (serviks) terdapat pertumbuhan sel abnormal hingga berkembang menjadi tumor.

 

Pengobatan Kanker Serviks

Pengobatan kanker serviks bisa dilakukan melalui operasi, radioterapi, kemoterapi, pengangkatan sebagian atau keseluruhan rahim, hingga pengangkatan sebagian atau keseluruhan jaringan vagina dan perut.

Informasi di atas diambil dalam bab kanker serviks dari buku STOP KANKER. Buku yang ditulis oleh Tim Cancer Helps ini bukan sekadar memberikan wawasan penyeluruh seputar kanker, tetapi juga membawa pemahaman positif dan penambah semangat dalam upaya mencegah, mengobati, dan melawan kanker.

buku stop kankerBuku STOP KANKER penting disimak oleh bagi para penderita dan keluarga yang menyidap penyakit kanker. Banyak pengetahuan seputar tanaman pencegah kanker serta tip mengonsumi makanan yang tepat bagi pada penderita kanker.

Temukan dan simak buku STOP KANKER terbitan Agromedia Pustaka ini yang telah beredar di toko buku Gramedia, Gunung Agung, dan toko buku online.

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *