Bunda, tidak terasa ya, kita sudah memasuki bulan suci Ramadan lagi. Ayo, siapa di antara Bunda yang sudah mengumpulkan resep kue kering untuk sajian di hari raya nanti?
Ya, bisa dibilang, kue kering memang identik dengan hari raya. Bahkan, tidak sedikit Ibu Rumah Tangga yang mencoba membuat kue kering sendiri di rumah. Sayangnya, tidak sedikit juga dari mereka yang mengeluh karena kue bikinannya gagal.
Yang menjadi pertanyaan, dari segi apa kue kering tersebut gagal dibuat? Jawabannya banyak.
Salah satunya adalah kegagalan saat membuat adonan. Berikut adalah 7 tip antigagal dalam membuat adonan kue kering yang bisa Bunda uji coba.
1. Mencampur adonan kue kering harus secara perlahan. Jangan mengaduknya terlalu kuat dan lama agar kue kering tidak keras.
2. Jangan mengaduk adonan kue kering menggunakan tangan, kecuali ada instruksi khusus di resep yang menganjurkan menggunakan tangan. Suhu tangan membuat adonan menjadi panas, sehingga adonan cepat kering dan susah dibentuk.
3. Jika adonan agak lembek, jangan menambahkan tepung lagi. Penambahan tepung yang melebihi takaran di resep akan memengaruhi rasa dan tekstur kue kering menjadi keras.
4. Untuk jenis kue kering yang dipotong, adonan sebaiknya disimpan terlebih dahulu di dalam kulkas agar bentuknya lebih padat dan mudah dipotong.
5. Jangan terlalu banyak mengoleskan margarin atau butter ke loyang, karena akan membuat bagian bawah kue kering menjadi gosong. Oleskan tipis saja dan merata. Bisa juga menggunakan cooking spray atau minyak yang dioles tipis.
6. Jika menggunakan loyang secara bergantian, biarkan loyang yang dipakai sebelumnya menjadi dingin, sebelum diisi adonan kembali. Jika masih panas diisi adonan, maka adonan akan langsung melebar sebelum dipanggang.
7. Bersihkan sisa remah-remah dan serpihan kue kering sebelumnya di loyang sebelum diisi adonan baru.
Nah, setelah Bunda memahaminya, kini saatnya mempraktikkan apa yang sudah Bunda dapatkan. Sebagai referensi, Bunda bisa mencoba membuat Nastar Daun Isi Keju. Selain rasanya yang enak, resep ini juga bisa menjadi varian baru untuk suguhan keluarga atau ide usaha kue kering, lho. Berikut adalah bahan dan cara membuatnya.
Bahan
100 gram margarin butter
50 gram gula halus
¼ sdt garam
1 buah kuning telur
200 gram tepung terigu protein rendah
2 sdm susu bubuk
Bahan Isi, Aduk Rata
50 gram keju chedar, parut
1 sdt susu bubuk
1 sdm tepung terigu sangrai
Cara Membuat
1. Panaskan oven pada suhu 1600 C.
2. Kocok margarin, gula, dan garam hingga lembut. Masukkan kuning telur, kocok rata.
3. Masukkan tepung terigu dan susu bubuk, aduk rata.
4. Giling tipis adonan dengan bantuan dua plastik. Potong dengan cetakan nastar bentuk daun. Masukkan adonan ke cetakan yang sudah diolesi margarin. Tambahkan bahan isi secukupnya. Panggang dalam oven selama 20 menit. Keluarkan, dinginkan. Simpan dalam toples yang tertutup rapat.
Tidak sulit, kan, membuatnya? Mau coba resep kue kering lainnya? Temukan dalam buku Bikin Kue Kering, Yuk!
Bikin Kue Kering, Yuk! yang ditulis oleh Diah Didi berisi 32 resep kue kering—baik yang klasik maupun hasil modifikasi. Tidak hanya itu, buku ini dilengkapi juga dengan informasi seputar bahan-bahan dan cara membentuk kue, plus masalah yang sering dialami ketika membuat kue kering.